Senin, 27 April 2015

Let's quilling with IPPNU Kab. Kendal



Lets quilling,,,

Mingggu 19 April 2015 Crafttamorphosis datang memenuhi undangan dari seorang sahabat yang juga menjadi salah satu pengurus IPPNU Kendal. Crafttamorphosis dimintai untuk sharing ilmu tentang kewirausahaan, dalam hal ini tentang quilling paper. Senang sekali rasanya bisa berbagi pengetahuan, ketrampilan bermain kertas quilling untuk diaplikasikan menjadi aksesoris dalam acara tersebut bertajuk “Pelatihan Kewirausahaan PC. IPPNU KAb. Kendal”. 


Kedatangan kami yang terlambat dari jam yang telah dijadwalkan ternyata membuat teman – teman IPPNU Kendal menunggu, hal ini karena cukup banyak barang bawan /peralatan yang kami bawa dari Semarng menuju Kendal. Alhamdulillah, tak sulit kami menemukan lokasi pertemuan dengan teman – teman IPPNU Kendal, lokasi pertemuan kami ada di gedung Peng. Cab. NU Kab. Kendal. Sesampainya ditempat, acara langsung dimulai oleh panitia. Dibuka dengan doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan mars IPPNU. Dan langsung ke acara inti, yaitu bermain quilling.
Menyanyikan lagu mars IPPNU
Quilling sekarang ini masih jarang yang tau / pernah mendengar, di Semarang sendiri masih cukup banyak yang belum mengetahui ada seni ketrampilan bermain kertas dengan teknik quilling. Dan ini merupakan peluang usaha kreatif untuk bisa dikembangkan. Dan kesempatan ini adalah kesempatan untuk berbagi ilmu dan memasyarakatkan quilling. Teman – teman IPPNU sangat antusias ketika mendapat penjelasan tentang quilling, dan ketika diberikan gambaran yang dapat diaplikasikan terhadap hasil dari bentukan quilling tersebut. Dan pada kesempatan ini Crafttamorphosis mengajarkan untuk aplikasi aksesoris.
Pada hari itu kita semua belajar bentuk dasar dan lanjut dengan membuat bunga dari bentuk - bentuk dasar yang telah kita buat, dan berikut suasana dalam pelatihan. :-)





 





 
Hasil pada saat pelatihan

Hasil pada saat pelatihan
Selain itu kita juga belajar mempraktikkan teknik quilling dengan alat bantu sisir, untuk membuat pola tengah yang bisa diaplikasikan untk membuat bunga ataupun daun.


 
Mereka sangat kreatif, hanya diajarkan 2 cara untuk membuat bentuk dasar, mereka bisa dengan mudah menyusunnya untuk dibuat kupu - kupu atau bunga - bunga lain sesuai dengan kreatifitas mereka masing - masing.
Senang sekali rasanya dapat sharing dan bertemu dengan banyak teman - teman baru. Pesan dari kami, teruslah berlatih, berkarya dan berwirausaha. Kami Crafttamorphosis siap membantu dan mengajak teman - teman semua untuk bekerja sama. peluang ini masih dan akan terus membaik ketika kita "mau" terus berusaha. Tetap seperti prinsip awal Crafttamorphosis ada, yaitu berjualan dan beramal, dengan menyisihkan keuntungan/pcs (Rp. 500,-) untuk disumbangkan.

Terima kasih pada teman - teman IPPNU Kab. Kendal atas undangan / kesempatannya. Tak perlu sungkan untuk tetap menjaga silaturahmi ataupun komunikasi jika ada kendala / kesulitan, jika kami bisa membantu Insya Allah akan kami bantu.
Kami Crafttamorphosis terbuka bagi teman - teman lain ingin membuat acara pelatihan paper quilling kami siap membantu. 
Untuk Informasi hubungi kami :
Guntur Artanto
085865153171
WA 088215516957
Pin. 75cb260d   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar